UNG-Ehime University Rumuskan Riset Transdisipliner

Oleh: Susanti Gunibala . 19 Agustus 2017 . 08:26:00

 

 

 

 

GORONTALO - Universitas Negeri Gorontalo bersama Ehime University saling berkolaborasi menghelar kegiatan konferensi berskala internasional dengan melibatkan pemateri dari kedua Universitas. Konferensi yang dibalut dalam kegiatan Internasional Conference on Transdisiplinary Approuch Research (ICTAR) 2017, Sabtu (19/8), mengangkat topik terkait penelitian transdisipliner.

Sekretaris Panitia ICTAR 2017 Prof. Dr. Phil. Ikhfan Haris, M.Sc, mengungkapkan, ajang ICTAR merupakan Konferensi Internasional yang melibatkan berbagai bidang ilmu pengetahuan yang saling dilintaskan, sehingga memperoleh pendekatan baru dalam sebuah penelitian baik itu ilmu sosial, ekonomi, sains dan beberapa bidang ilmu lain.

"ICTAR sepenuh kita kolaborasi dengan Ehime University, sebagai bagian dari tindak lanjut kerjasama internasional kedua Universitas khususnya dalam pengembangan ilmu secara transdisipliner," ungkapnya.

Dengan kolaborasi tersebut kata Prof. Ikhfan, kegiatan konferensi turut melibatkan pemateri dari kedua Universitas. Bahkan mahasiswa turut serta dilibatkan secara penuh dalam pelaksanaan konferensi ICTAR kali ini.

Menurut Rektor UNG Prof. Dr. Syamsu Qamar Badu, M.Pd, Konferensi Internasional ini merupakan kesempatan yang baik untuk mempromosikan hasil-hasil riset khususnya riset dosen UNG khususnya menyangkut riset transdisipliner. Serta sebagai wadah memperkuat riset kolaborasi antara dosen dari berbagai bidang ilmu pengetahuan.

"Tidak hanya kerjasama yang dapat dapat kita perkuat pada Konferensi ini, namun juga sekaligus memperkuat riset Internasional serta memberikan kesempatan bagi Dosen dan mahasiswa dari UNG dan Ehime University untuk berkolaborasi khususnya dalam penelitian," terangnya. (wahid) #humasung

Agenda

13 Februari 2018

Coaching Peserta Perogram Pertukaran Mahasiswa LPTK UNG 2018

Pembekalan terhadap mahasiswa calon peserta program Pertukaran Mahasiswa LPTK/ Permata 2018

5 Februari 2018

Penandatanganan Nota Kesepahaman UNG -Pemda Kabupaten Bolaang Mongondow Utara

Penandatangan Nota Kesepahaman antara pihak Universitas Negeri Gorontalo dengan Pemerintah Daerah Bolaang Mongondow Utara, Provinsi Sulawesi Utara di Ruang Rapat Rektor, Lt. 3 Gedung Rektorat UNG

24 Januari 2018

Rapat Panitia Program Permata

Rapat pembahasan terkait program Permata oleh pantia program bersama Wakil Rektor IV UNG

26 September 2017

Rapat Pembahasan Program Internasionalisasi Mahasiswa

Rapat dalam rangka membicaakan program Internasionalisasi Mahasiswa oleh UPT. Kerja Sama dan Layanan Internasional